Cara Reset HP Vivo Lupa Password dengan PC dan Tanpa PC

Reset HP Vivo

Cara reset Hp Vivo lupa password
Cara reset HP Vivo lupa password dengan PC dan tanpa PC.

Cara reset Hp Vivo lupa password - Mengalami permasalahan lupa password pada perangkat mobile merupakan hal yang membuat kesal, tidak terkecuali dengan ponsel dengan brand Vivo. Brand yang produknya rata-rata tergolong ke dalam low-entry level ini memang cukup banyak digemari oleh warga Indonesia. Terutama dengan desain dan efek fitur kameranya yang menghasilkan tangkapan yang disukai para penggemar selfie.

Berbicara tentang lupa password pada HP Vivo, terdapat beberapa metode yang dapat digunakan untuk mengatasinya. Memang, beberapa produk dari brand ini cukup sulit untuk dilakukan tindakan rooting yang prosesnya hampir mirip dengan factory reset. Tapi tenang, kami akan memberikan panduan yang baik tentang hal ini agar pembaca mudah memahaminya.

Cara reset HP Vivo lupa password yang akan kami berikan ini secara umum menggunakan dua metode. Yaitu menggunakan PC dan tanpa PC. Pada setiap metode, kami juga akan menjabarkan beberapa metode penting terkait reset HP Vivo yang lupa kata sandi. Silahkan untuk memilih dengan mengikuti panduan yang kami berikan di artikel ini.


Cara Reset HP Vivo Lupa Password dengan PC Bantuan Tools

Cara reset Hp Vivo lupa password dengan PC tidak serta-merta langsung dilakukan begitu saja. Perlu mempersiapkan beberapa tools agar proses reset ini dapat berjalan lancar. Kami memiliki dua versi dalam panduan ini. Yaitu menggunakan ADB Debugging, tools resmi untuk Android Developer. Dengan catatan, kita dapat mengakses opsi pengembang ponsel.

Sementara versi yang kedua menggunakan Miracle BOX Thunder. Menurut kami cara ini adalah cara yang paling maksimal. Tapi pembaca dapat memilih sesuai dengan selera dan kebutuhan masing-masing. Silahkan untuk mengikuti panduan di bawah ini.

1. Cara Reset HP Vivo Lupa Password dengan PC Bantuan ADB Debugging

Cara reset hp Vivo lupa password dengan PC menggunakan bantuan ADB Debugging dapat kamu lakukan dengan mengikuti panduan di bawah ini.

Langkah 1 - Aktifkan Opsi Pengembang

Bagian ini tersedia secara default pada Android versi 4.1 ke bawah, sedangkan versi di atasnya harus mengaktifkannya secara manual dengan cara:

  1. Buka Pengaturan di ponsel.
  2. Pergi ke bagian Tentang Ponsel.
  3. Temukan Opsi Pengembang
  4. Ketuk opsi Build Number tujuh kali sampao pesan "You are now a developer" muncul, yang berarti Opsi Pengembang sudah aktif.

Langkah 2 - Aktifkan USB Debugging

Silahkan lihat panduan di bawah ini untuk menyesuaikan versi Android yang kamu miliki.

  • Android versi 9 ke atas: Pengaturan > Sistem > Lanjutan > Opsi Pengembang > USB debugging
  • Android versi 8.0.0 dan versi 8.1.0: Pengaturan > Sistem > Opsi Pengembang > USB debugging
  • Android versi 7.1 ke bawah: Pengaturan > Opsi Pengembang > USB debugging

Langkah 3. Mulai Reset Hp Vivo

  1. Unduh ADB Debugging di developer.android.com/tools/adb.
  2. Instal tools tersebut di PC milik kamu.
  3. Sambungkan perangkat Vivo dengan PC menggunakan USB yang kompatibel.
  4. Buka CMD/ Command Prompt pada ADB yang sudah diinstal.
  5. Input "adb shell rm /data/system/gesture.key" (tanpa tandap petik) di kolom perintah.
  6. Tekan Enter pada keyboard PC.
  7. Untuk sementara, sandi pada perangkat Vivo akan tidak terkunci.
  8. Beralih ke perangkat Vivo dan segera buat password baru sebelum melakukan reboot.

2. Cara Reset HP Vivo Lupa Password dengan PC Bantuan Miracle Box Thunder

Cara reset hp Vivo lupa password dengan PC dengan menggunakan tools Miracle Box Thunder dapat kamu lakukan dengan mengikuti langkah-langkah yang telah kami persiapkan di bawah berikut:

  1. Install tools Miracle Box Thunder di PC.
  2. Buka Tools > klik MTK > Service > klik Format.
  3. Di bagian bawah pada pemilihan metode Boot:
    1. Sesuaikan versi Android perangkat Vivo yang digunakan.
    2. Di bagian model sesuaikan juga model perangkat. Pastikan versi Android yang dipilih sesuai agar model perangkat muncul di bagian ini.
    3. Hilangkan centang di bagian kotak Safe Mode.
    4. Centang kotak Auto dan Advanced prp.
  4. Matikan perangkat Vivo dengan menekan tombol Power.
  5. Klik tombol Start pada tools di PC, biarkan pesan "waiting USB connected".
  6. Sambungkan perangkat Vivo dengan PC menggunakan kabel USB.
  7. Pastikan tools dapat membaca perangkat Vivo.
  8. Biarkan proses Factory Reset berjalan hingga muncul pesan Done.
  9. Cabut kabel USB dan nyalakan perangkat Vivo.
  10. Semua data akan terhapus dan kembali ke pengaturan pabrik.
  11. Setting Hp hingga masuk ke menu utama ponsel.

Sebagai catatan:

Tools ini biasanya hanya work di perangkat Hp yang dirilis tahun 2021 ke bawah.

Beberapa model perangkat Vivo yang pernah kami temui dengan permasalahan lupa password dan ditangani menggunakan tools ini adalah sebagai berikut:

  • Seri S: Vivo S1.
  • Seri V: Vivo V5, V7, V9 dan V15.
  • Seri Y: Vivo Y11, Y12, Y17, Y20, Y20S, Y81, Y91, Y91C (versi Bangladesh, identik dengan Y91I versi India)
  • Seri Z: Vivo Z1 Pro

Demikianlah cara reset hp Vivo lupa password dengan PC dengan menggunakan bantuan beberapa tools. Semoga panduan ini dapat dipahami oleh para pembaca.


Cara Reset HP Vivo Lupa Password Tanpa PC dengan Banyak Metode

Cara reset HP Vivo lupa password tanpa PC tentu lebih mudah dibandingkan dengan menggunakan PC. Alasannya cukup sederhana, yaitu mungkin beberapa pembaca tidak memiliki perangkat PC/laptop. Hal lainnya adalah karena penggunaannya sendiri cukup fleksibel dan langkah-langkah yang dilakukan cenderung lebih sederhana.

Cara Reset HP Vivo Lupa Password Tanpa PC

Pada bagian ini, kami memberikan beberapa metode untuk melakukan reset pada perangkat Vivo. Tapi tentu ada pengecualian. Semua metode pada bagian ini tidak dapat diterapkan pada semua model perangkat Vivo. Apabila demikian, maka jalan keluarnya adalah tetap menggunakan bantuan tools di PC. Silahkan untuk mengikuti panduan di bawah.

1. Melalui Opsi Pengembang

  1. Tekan tombol Power hingga perangkat mati.
  2. Masuk ke mode pengembang dengan cara menekan Volume Atas + Power bersamaan.
  3. Pilih opsi Recovery Mode dengan beralih menggunakan tombol Volume Down.
  4. Tekan tombol Power sebagai perintah "Ok".
  5. Kemudian pilih Clear Data.
  6. Saat pesan Clear All Data muncul, pilih Ok.
  7. Masukkan password perangkat bila diminta.
  8. Setelah proses selesai, pilih opsi Return.

2. Mengakses Kode Dial

  1. Akses tombol panggilan di lockscreen.
  2. Ketik *2767*3855#, kemudian panggil.
  3. Factory Reset secara otomatis akan segera dimulai
  4. Tunggu hingga prosesnya selesai hingga tampil layar utama.
  5. Bila kode Dial tidak mendukung di perangkat Vivo milikmu, silahkan gunakan variasi kode selanjutnya.
  6. Akses kembali tombol panggilan di lockscreen.
  7. Ketik *#*#7780#*#*, kemudian panggil.
  8. Tunggu hingga proses Factory Reset selesai dan menampilkan layar utama.

3. Menggunakan Google Find My Device atau Android Device Manager

  1. Unduh dan Install aplikasi Google Find My Device dari Play Store pada ponsel lain.
  2. Atau cara lain dengan mengakses Android Device Manager di browser internet.
  3. Login menggunakan akun Gmail yang terdaftar pada Hp Vivo lupa password yang ingin di reset.
  4. Menggunakan kata sandi baru:
    1. Pilih opsi Lock pada bagain yang tersedia (Ring, Lock, dan Erase).
    2. Buat kode PIN atau pola berdasarkan metode yang digunakan pada perangkat yang terkunci.
    3. Ketuk Lock apabila sudah selesai dan tunggu prosesnya.
    4. Buka Hp Vivo yang lupa password menggunakan PIN/pola yang diatur pada aplikasi sebelumnya.
  5. Melakukan factory reset:
    1. Pilih opsi Secure & Erase Device pada aplikasi.
    2. Masuk ke Android Device Manager.
    3. Ketuk Erase Device untuk melakukan factory reset.
    4. Secara otomatis ponsel Vivo akan dimuat ulang dan kembali ke setelan pabrik.

Demikian cara reset hp vivo lupa password tanpa pc yang diakses langsung melalui perangkat itu sendiri ataupun bantuan device ponsel yang lain. Keutamaan reset perangkat Vivo tersebut adalah flesibilitas dan langkah-langkah yang lebih sederhana.


Akhir kata, panduan cara reset HP Vivo lupa password dengan PC ataupun tanpa PC ini kami cukupkan sampai di sini. Semoga informasi yang kami berikan mudah dipahami dan bermanfaat bagi para pembaca sekalian. Dengan memahaminya, para pembaca akan dapat melakukan recovery pada ponsel Vivo miliknya. Terima kasih telah berkunjung ke kantinteknik.com.

Kantin Teknik
Kantin Teknik Sebagai penulis dan penggemar teknologi yang bersemangat, kami ingin berbagi pengetahuan dan wawasan saya tentang peralatan berteknologi yang telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari kita.

Posting Komentar untuk "Cara Reset HP Vivo Lupa Password dengan PC dan Tanpa PC"